Pages

Friday 6 May 2016

Long Weekend Day 2: Serunya "Nyasak"

Assalamualaikum Wrwb

Masih siaran langsung dari Garut. Seperti yang saya bilang kemarin, kebetulan di kampung saya ini sedang ada rangkaian acara Isra Miraj. Hari ini acaranya adalah "nyasak". Peserta harus berjalan di atas sebatang bambu dari ujung ke ujung. Di ujung ada beberapa amplop yang berisi nomor hadiah. Siapa yang berhasil mengambil amplop itu maka dia berhak atas hadiah sesuai dengan nomornya. Setiap peserta hanya boleh mengambil satu amplop aja. 
Pesertanya dibagi ke dalam 2 kategori. Anak-anak dan dewasa. Sasak-nya pun ada 2. Yang lebih kecil bambunya ya itu untuk anak-anak. Yang seru itu karena sebagian besar peserta sudah terpeleset sebelum mencapai ujung, dan nyebur deh ke kolam.
Acaranya mulai jam 8. Sebelum mulai, semuanya boleh mencoba dulu itung-itung latihan. Anak-anak ini sudah basah kuyup padahal acara belum di mulai.
Anak-anak sedang mencoba
Mumpung acara belum mulai, Sina sengaja kami ajak ke tengah kolam. Kami dudukkan di sasak. Awalnya takut-takut dia, lama-lama malah ga mau naik. Mau di kolam terus. Tentu yang nemenin dan rela basah-basahan adalah Ayahnya. Saya jadi fotografer aja di pinggir kolam.
Sina duduk di sasak.
Saya melihat betapa cerianya anak-anak. Senang sekali mereka bisa nyebur main basah-basahan sambil bercanda dengan teman-temannya. Saya juga melihat betapa gantengnya suami saya, hahah.
No caption ah yang ini mah.
Sebenarnya saya sudah berencana mau nyeburin suami ke kolam, kebetulan hari ini ulangtahunnya. Tapi saya kasian kalau baru mandi harus diceburin lagi. Beliau sudah rela nyebur duluan demi membawa Sina main di tengah kolam.
Acaranya nyasak selesai jam 10.30 wib. Acaranya selanjutnya di panggung depan masjid setelah usai sholat Jumat. Anak-anak tampil di panggung. Imtihan, ngaji, baca sholawat, tari-tari dan sebagainya. Setelah maghrib, acaranya qasidahan sampai jam 8 malam. Dilanjut pengajian. Jadwalnya pengajian sampai jam 11 malam, tapi karena Ustadznya baru datang jam 10 malam, maka pengajian pun baru usai jam 1 dini hari. Saya sih udah tidur. Hehe

Wassalamualaikum.

No comments:

Post a Comment